Lampung, wartapembaruan.co.id- Pelaksanaan pendistribusian bantuan beras (BB) PPKM yang bersumber dari kementerian sosial untuk Keluarga Penerima Manfaat (KPM) melalui Program Keluarga Harapan (PKH) telah berlangsung di kabupaten pesawaran , provinsi Lampung.
Terkait pendistribusian Bantuan Beras PPKM tahun 2021, Kepala Desa Hanura kecamatan Teluk Pandan " Rio Remota " kepada wartapembaruan.co.id saat bertandang dikediamanya menginformasikan, untuk wilayah kabupaten pesawaran terdapat 11 kecamatan dengan 144 desa yang akan menerima bantuan beras. Sementara desa Hanura dijadwalkan penyalurannya pada hari Senin (02/08) bertempat Dibalau desa, Kata Rio Sabtu (31/07/2021)
Ya, sekitar 160 kepala keluarga yang akan menerima bantuan beras diwilayah desa kami, Teknis pendistribusian berpedoman pada protokol kesehatan ketat, dibantu dengan kepala dusun dan Ketua RT masing-masing yang kemudian akan disaksikan oleh Babinsa dan bhabinkamtibmas. Paparnya
Dirinya juga menginginkan supaya program ini terus berjalan agar warganya yang saat ini belum menerima bantuan, kedepanya dapat menerima, supaya tidak ada kecemburuan siosial dengan warga lainya.
Lalu untuk menghindari kesan dan pemikiran warga yang pesimis, yang seolah-oleh pemerintah tidak adil, "Rio", berharap ! kepada pemerintah daerah untuk koreksi dan mengatur sistem yang lebih baik, karena selama ini kami yang akan disalahkan masyarakat. Harapnya.
Masih terkait Program Bantuan beras PPKM 2021, wartapembaruan.co.id berusaha melakukan Penelusuran pada desa lainya, yang pada hari Sabtu, ( 31/07) tepatnya di desa gebang, kecamatan teluk pandan telah berlangsung pembagian bantuan beras. Pada informasi yang tertulis didinding kantor , penerima Bantuan beras terdapat 7 dusun penerima bantuan beras diantaranya dusun Tanjung jaya, Gebang hilir, gebang induk, sinar harapan, suka Agung, seribu, dan dusun Margono.Informasi yang didapat dari salah satu panitia pendamping desa, mengatakan ; untuk Desa Gebang yang memperoleh bantuan beras sejumlah 525 Kepala keluarga yang tersebar di 7 dusun, terang Romi kepada wartapembaruan.co.id
Terpisah, kepala desa gebang tidak berada ditempat saat akan dimintai konfirmasi tambahan, informasi dari salah satu warga menyebutkan pak Kades sudah pulang, ujarnya.
Beberapa warga penerima manfaat, diantaranya yang mengatakan ;-Ahmad Sanusi, ia baru kali ini menerima bantuan beras dan berharap bantuan yang serupa PKH supaya terus berkelanjutan, karena itu sangat dibutuhkan untuk anak sekolah.- Nursila, menyebutkan supaya bantuan ini berkelanjutan, dan dia sangat senang menerima bantuan beras seberat 10 kg.kata dia
Kemudian warga penerima manfaat lainya, Ibu Bayadoh, Ia telah menerima bantuan beras 10 kg, dan berharap kedepannya supaya lebih layak lagi.
Posting Komentar